Objek Wisata Baru di Bali – Sedang mencari Tempat Wisata di Bali Terbaru yang Unik, Instagramable serta Murah untuk tempat Hunting di Pulau Dewata ? ini dia Peta Tempat Wisata Baru di Bali yang sedang Hits untuk anda.
Hi traveler’s, jumpa lagi dengan wira, penulis blog Kabar Wisata Bali sebagai situs informasi Tempat Wisata di Bali, yang kali ini akan me-review Daftar Tempat Wisata Baru di Bali yang wajib dikunjungi.
Informasi seputar Objek Wisata Baru di Bali ini tentu saja untuk melengkapi informasi Tempat – Tempat Wisata di Bali Terbaru yang wajib anda ketahui,
Dimana sebelumnya sudah kang dian review dan diposting informasinya di blog Wisata Bali ini, seperti diantaranya yang terpopuler adalah ;
9 Tempat Wisata di Kintamani Terpopuler, 54 objek wisata air terjun di Bali, Tempat Wisata untuk liburan akhir tahun, dan 10 Tempat Nongkrong Murah di Bali
Nah lalu seperti apakah daya tarik dan apa saja fasilitas wisata yang bisa kita nikmati saat mengunjungi Tempat – Tempat Wisata Baru di Bali ini ?
Adakah Objek Wisata Baru di Bali yang Unik dengan Harga Tiket Masuk Murah namun sangat Hits dan Instagramable sehingga pas untuk Hunting yang wajib dikunjungi ?
di manakah Alamat, Peta Lokasi dan Rute Jalan untuk menuju ke sana serta pukul berapakah Jam Buka atau Waktu operasional juga nomer kontak teleponnya ?
Baiklah untuk menjawab semua pertanyaannya, yuk saya akan ajak saja sobat semuanya untuk mengetahui informasi selengkapnya di Bawah ini.
Objek Wisata Baru di Bali yang Unik, Hits, Murah & Instagramable
Sahabat traveler’s, ada banyak tempat wisata di bali yang sangat terkenal dan menarik, yang selama ini menjadi destinasi wisata favorit wisatawan.
Mulai dari Tempat Wisata Alam Bali yang terkenal sangat indah dan masih sangat natural alami yang populer dengan keindahannya,
salah satu wisata alam Bali yang paling terkenal dan banyak dikunjungi adalah Objek Wisata Pantai di Bali seperti Pantai Kuta Bali, Pantai Pandawa dan yang lainnya.
Ya, tempat – tempat wisata alam pantai di Bali memang sangat terkenal, karena menjadi salah satu lokasi favorit Tempat Melihat Sunset di Bali yang Paling Romantis di Dunia.
Namun demikian jangan salah juga, masih ada banyak Tempat wisata di Bali selain Pantai yang baru dan selama ini mulai berkembang dan menjadi buruan wisatawan,
seperti diantaranya Tempat Wisata Air Terjun di Bali, Museum di Bali, Danau di Bali, Pemadian Air Panas di Bali, Wisata Desa bali,
serta objek wisata seni, adat istiadat, Budaya, Tradisi bali dan tentu saja Objek – Objek Wisata Baru di Bali yang kekinian alias Zaman Now,
nah untuk itulah, bagi anda yang bosan dan mencari sensasi wisata bali yang lainnya yang lebih fresh selain hanya objek wisata populer seperti Kuta,
kemudian Kintamani, Bedugul, Besakih, Nusa Dua, Sanur, Uluwatu, Tanjung Benoa, Jimbaran, Nusa Penida, Denpasar dan yang lainnya,
maka dengan ditambahkannya informasi Objek Wisata Baru di Bali kali ini oleh saya, semoga akan memperkaya khasanah wisata bali yang wajib anda ketahui.
Daya Tarik Objek Wisata Baru di Bali

Tempat Wisata Baru di Bali
Tidak hanya dicintai wisatawan dalam negeri, namun pesona eksotisme dan romantisme pulau berjuluk ” The Island Of God ” dan ” Pulau Seribu Pura ” juga dikagumi Turis mancanegara.
Tidak salah jika kemudian jika tempat – tempat wisata yang ada di Pulau bali di tahun 2025 masih dianugerahi sebagai destinasi wisata nomer 2 di Dunia
mengalahkan kota-kota besar dunia yang selama ini menjadi ikon pariwisata global di Dunia yang dilihat dari namanya sudah sangat populer.
seperti Kota London (Inggris), Paris (Prancis), Roma (Italia), New York (USA), Crete (Yunani),Kota Barcelona (Spanyol), Siem Reap (Kamboja), dan Phuket (Thailand).
tepatnya oleh Situs Travel Provider Terbesar dan Terpercaya Dunia yaitu Tripadvidor sebagai ” The World Best Destination 2024 ” pilihan para traveler dari seluruh dunia.
nah untuk lebih mempromosikan Objek – Objek Wisata Baru di Bali yang Unik, Instagramable, Murah namun kehadirannya langsung Hits sehinnga wajib dikunjungi,
berikut ini kang dian akan bagikan daftar tempat – tempat wisata paling baru yang ada di Pulau bali yang sangat rekomended untuk anda kunjungi.
Objek Wisata Baru di Bali yang Unik
Sahabat Traveler’s, dari sekian banyak alasan kenapa orang – orang dari seluruh penjuru dunia tertarik untuk berwisata ke pulau Bali,
salah satu alasannya adalah banyaknya Tempat Wisata di Bali yang Unik dan sulit menemukannya di tempat – tempat wisata lainnya di dunia.
Baca juga : TOP 9 Tempat Wisata di Kintamani Bali yang Wajib Dikunjungi
Dan berikut adalah daftar Objek Wisata Baru di Bali yang Unik yang wajib anda ketahui, dan sangat rekomended untuk anda masukan di rencana liburan anda ke Bali.
Munduk Asri Payangan

Munduk Asri Payangan
Munduk Asri Payangan Gianyar BaliSahabat traveler’s, inilah destinasi Tempat Wisata Terbaru yang ada di Pulau Bali yang terkenal karena menawarkan keunikan tempat wisata, Munduk Asri Payangan.
Alamat dan Lokasi Munduk Asri Payangan
Alamat Munduk Asri Payangan sendiri lokasinya tepat berada di Desa Kerta, Kecamatan Payangan, Kabupaten Ginayar, provinsi Bali [ Lihat Peta Lokasi ].
Lokasinya searah atau berada di jalur wisata bali terpopuler di Kintamani seperti Desa Penelokan, Danau Batur, Desa Trunyan, Toya Bungkah Hot Spring dll.
Jam Buka Munduk Asri Payangan
Jam Buka Objek Wisata Baru Munduk Asri Payangan ini waktu operasionalnya adalah setiap hari, mulai buka dari jam 08.00 hingga pukul 18.00 WITA.
Nomer Telepon Munduk Asri Payangan
Nomer Kontak Telepon yang bisa anda gunakan untuk bertanya semua informasi tempat wisata baru di bali ini adalah silahkan hubungi 0831-1798-7410.
Daya Tarik Wisata Munduk Asri Payangan
Daya tarik utama Objek Wisata Munduk Asri Payangan yang saat ini diklaim sebagai Ikon Tempat Wisata Baru di Kabupaten Gianyar Bali ini adalah,
menawarkan pesona keindahan alam yang eksotis berupa akar kayu tanpa batang, dimana akar – akar kayu tersebut muncul dan menjalar di permukaan tebing sehingga terlihat unik,
tidak hanya sekedar menarik ketika dilihat dengan mata, Munduk Asri Payangan ini juga menjadi spot favorit pengunjung yang suka berfoto selfie.
Harga Tiket Masuk Munduk Asri Payangan
Harga Tiket Masuk Munduk Asri Payangan di Desa Kerta, Kecamatan Payangan Gianyar Bali ini sangat terjangkau, pengunjungi dikenakan biaya Rp.15.000/orang.
Rumah Pohon Bukit Lemped Peladung

Rumah Pohon Bukit Lempad Peladang Bali
Sahabat traveler’s, Objek Wisata Baru di Bali yang sangat Unik selanjutnya yang sangat menarik dan wajib dikunjungi adalah Rumah Pohon di Bukit Lemped Peladung.
Alamat & Lokasi Rumah Pohon Bukit Lemped
Alamat Rumah Pohon Bukit Lemped ini lokasinya berada di Desa Peladung, Kecamatan Karangasem, Kabupaten Karangasem, Provinsi Bali
Lokasinya sangat dekat dengan objek wisata Rumah Pohon di Karangasem Bali yaitu Rumah Pohon Temega ( sekitar 150 meter jaraknya ).
Jam Buka Rumah Pohon Bukit Lemped
Jam Buka Objek Wisata Rumah Pohon di Karangasem, Rumah Pohon di Bukit Lemped Bali ini adalah setiap hari, mulai buka dari jam 07.00 – 20.00 WITA.
Daya Tarik Wisata Rumah Pohon Bukit Lemped
Daya tarik tempat wisata Rumah Pohon Bukit Lemped yang berada di atas perbukitan bernama Bukit Lemped ini adalah memiliki ketinggian 40 meter dari atas permukaan tanah,
sehingga tidak salah jika kemudian Rumah Pohon Bukit Lemped Karangasem Bali ini adalah Rumah Pohon Tertinggi di Bali saat ini,
mengalahkankan Rumah Pohon Bali lainnya seperti Rumah Pohon Tukad Abu di Kubu, Rumah Pohon Nyati di Penuktukan, Rumah Pohon Poh Landung di Temega,
kemudian Rumah Pohon Batu Molenteng di Nusa Penida, Rumah Pohon Big Garden Corner serta tentunya Rumah Pohon di Karangasem lainnya, Rumah Pohon Batudawa.
Untuk bisa naik ke atas Rumah Pohon di Karangasem ini, kita perlu keberanian dan bisa dijadikan sarana mengukur keberanian dan menguji adrenalin anda.
Namun semuanya akan terbayar, karena dari atas, nanti kita bisa melihat pesona pemandangan alam yang luar biasa indah berupa pesawahan, laut dan pegunungan.
Fasilitas Wisata Rumah Pohon Bukit Lemped
Fasilitas wisata lainnya juga tersedia di objek wisata Rumah Pohon Bukit Lemped Karangasem Bali ini seperti ayunan hingga sarang burung ukuran jumbo untuk lokasi berfoto.
Selain itu, fasilitas wisata untuk kenyamanan pengunjung juga sudah tersedia, seperti warung makan dan minuman, tolilet serta areal parkir kendaraan.
Harga Tiket Masuk Rumah Pohon Bukit Lemped
Harga Tiket Masuk Rumah Pohon Bukit Lemped Peladung Karangasem Bali ini adalah sebesar Rp.10.000/orang ( Dewasa ) dan Rp.5.000/orang ( Anak – anak ).
Sarang Burung Di Air Terjun Cinta

Sarang Burung Di Air Terjun Cinta
Traveler’s, Objek Wisata Baru di Bali selanjutnya adalah salah satu dari daftar tempat wisata di Kabupaten Buleleng bali yaitu Sarang Burung di Air Terjun Cinta.
Alamat & Lokasi Sarang Burung di Air Terjun Cinta
traveler’s, alamat objek wisata baru Sarang Burung di Air Terjun Cinta adalah lokasinya di Desa Wanagiri, Kecamatan Sukasada, Buleleng Bali.
Jam Buka Objek Wisata Sarang Burung
Waktu operasional atau jam buka tempat wisata di Sukasada Bali Sarang Burung di Air Terjun Cinta adalah setiap hari, mulai dari jam 07.00 – 19.00 WITA.
Daya Tarik Wisata Sarang Burung
Daya tarik tempat wisata Sarang Burung di Wanagiri Sukasada Buleleng Bali ini adalah menawarkan menikmati pesona keindahan alam di ketinggian 1000 mdpl.
Pemandangan alam di Desa Wanagiri ini sangat indah, hijau memanjakan mata, serta udara sejuk, terlebih di dekatnya ada objek wisata Air Terjun Cinta.
daya tarik lainnya Objek wisata berupa ayunan berbetuk sarang burung ini digantung di atas pohon dan bentuknya menyerupai mangkok dan Rumah.
Fasilitas Wisata Sarang Burung di Air Terjun Cinta
Sahabat traveler’s, selain sarang burung, terdapat fasilitas wisata lainnya yang bagus dan sangat menarik perhatian pengunjung untuk mencobanya,
seperti diantaranya Anjunga Kupu – Kupu, Ayunan Kupu – Kupu, kemudian ada juga Rumah Panggung bilik seperti gazebo untuk bersantai dan berselfie serta anjungan cinta.
Harga Tiket Masuk Sarang Burung Wanagiri
Sahabat traveler’s, untuk bisa menjajal sensasi bermain di salah satu fasilitas wahana wisata permainan yang ada di lokasi Air Terjun Cinta di Wanagiri,
Baca juga : Panti cinta tempat pavorit kaula muda ( The Beach Love atau Pantai Cinta Kedungu )
maka pengunjung akan dikenakan biaya Rp.20.000/orang nya, dimana sebelumnya adalah Rp.10.000, namun dengan penambahan fasilitas tiket masuk jadi ikut naik.
Big Garden Corner

Big Garden Corner Sanur Bali
Sahabat traveler’s, destinasi Objek Wisata Baru di Bali yang Unik selanjutnya adalah satu dari Daftar Tempat Wisata di Denpasar, yaitu Big Garden Corner.
Alamat dan Lokasi Big Garden Corner Bali
Alamat Big Garden Corner lokasinya berada di Jalan By Pass Ngurah Rai, Sanur, Denpasar Selatan, Kesiman, Denpasar Tim., Kota Denpasar, Bali 80237 [ Peta Lokasi ]
Jam Buka Big Garden Corner
Traveler’s, waktu operasional atau jam buka tempat yang bernama Big Garden Corner Denpasar Bali ini adalah setiap hari, mulai pukul 10.00 – 21.00 WITA.
Nomer Kontak Telepon Big Garden Corner
Jika anda mau informasi lengkap dan terbaru seputar Big Garden Corner di Denpasar bali ini, silahkan hubungi nomer telepon (0361) 9381543.
Daya Tarik Wisata Big Garden Corner
Sahabat traveler’s, daya tarik utama objek wisata baru big garden corner di denpasar selatan Bali ini menawarkan galeri seni patung batu klasik.
di sini kita bisa menyaksikan hasil karya seni seniman Bali seperti mini candi Borobudur, Replika Patung Budha, beragam relief dan yang lainnya.
Big Garden Corner saat ini menjadi lokasi favorit pengunjung yang mau berfoto selfie, dan juga merupakan salah satu lokasi Tempat Foto Prewedding di bali dan resepsi pernikahan.
Fasilitas Wisata Big Garden Corner sanur
Kenyamanan pengunjung yang datang ke Big Garden Corner semakin lengkap, karena konsep Galeri Seni di Bali dibuat dengan konsep hijau terbuka.
Di sini patung – patung disebar di taman yang hijau dan rindang dengan pepohonan, kemudian ada Rumah Pohon, Jalan yang berpayung warna warni,
kemudian juga terdapat areal bermain anak ( play ground )dan restaurant serta tempat bersantai dan memanjakan diri sesaat dari rutinitas sehari – hari.
Harga Tiket Masuk Big Garden Corner denpasar
Harga Tiket Masuk Big Garden Corner Bali adalah setiap pengunjung akan dipungut biaya Rp.35.000/orang ( anak gratis dan Bisa ditukar welcome drink )
Harga Foto Prewedding di Big Garden Corner
Untuk sesi foto prewedding di Big Garden Corner bali, maka calon pengantin akan dikenakan biaya sebesar Rp.500.000 ( semua crew dan calon pengantin ). Untuk lebih detail silahkan baca review tentang “[ big corner Bali ]
Kubu Hobbit Pedawa Bali

Kubu Hobbit Pedawa Bali
Kubu Hobbit Pedawa BaliSahabat traveler’s, destinasi Objek Wisata Baru di Bali selanjutnya adalah satu dari daftar Tempat Wisata di Buleleng Bali, Kubu Hobbit Pedawa.
Alamat Dan Lokasi Kubu Hobbit Pedawa Bali
Alamat Objek wisata Baru Kubu Hobbit Pedawa sendiri lokasinya berada di Jl. Desa Pedawa, Pedawa, Banjar, Kabupaten Buleleng, Bali 81161
Jam Buka Kubu Hobbit Pedawa Bali
Traveler’s, waktu buka atau operasional tempat wisata Kubu Hobbit Pedawa di bali ini adalah setiap hari, mulai buka dari jam 07.00 – 20.00 WITA.
Daya Tarik Wisata Kubu Hobbit Pedawa Bali
Traveler’s, selama ini Desa Pedawa sendiri dikenal sebagai salah satu Desa Bali Aga, selian Desa Trunyan, Desa Tenganan Pegringsingan dan Desa Penglipuran.
Nah adapaun daya tarik utama Objek wisata baru di bali Kubu Hobbit Pedawa ini adalah menawarkan konsep unik sebuah tempat wisata yang berbeda dengan yang lainnya di Bali.
Yaitu sebuah tempat rekreasi di Bali yang menyuguhkan sensasi wisata rumah yang didesign menyerupai rumah bangsa hobbit yang biasa kita lihat di TV atau Film.
Fasilitas Wisata Kubu Hobbit Pedawa Bali
Tidak hanya itu saja, Kubu Hobbit Pedawa juga merupakan salah satu Coffee Shop di Bali, yaitu Kopi Moola Pedawa yang menyajikan minuman kopi secara tradisional.
Ada yang unik lainnya dari Kubu Hobbit Pedawa bali ini, dimana awalnya peruntukan rumah ini adalah untuk menutup penampungan air bersih.
Harga Tiket Masuk Kubu Hobbit Pedawa Bali
Traveler’s, setiap pengunjung yang masuk ke sini akan dikenakan biaya masuk Rp.10.000/orang (weekday) dan Rp.15.000/orang (weekend).
Objek Wisata Baru di Bali yang Hits
Sahabat Traveler’s, dari sekian banyak alasan banyaknya wisatawan dari seluruh pelosok penjuru dunia berminat untuk berwisata ke pulau dewata,
alasan lain selain unik adalah banyaknya Tempat Wisata yang meskipun masih Baru di Bali, namun popularitas langsung nge-hit di sosial media atau dunia maya,
dan tentu saja faktor rasa ingin tahu dan penasaran inilah yang kemudian banyak orang yang juga tertarik untuk mengunjungi Objek Wisata Baru di Bali yang sedang ngehit.
Bali Swing Bongkasa

Bali Swing Bongkasa
Sahabat Traveler’s, Objek wisata Baru di Bali yang langsung ngehit popularitasnya tempat wisata yang populer dengan nama Bali Swing.
Alamat dan Lokasi Bali Swing Bongkasa
traveler’s, alamat Bali Swing lokasinya berada di Abiansemal, Jl. Dewi Saraswati No.7, Bongkasa Pertiwi, Abiansemal, Kabupaten Badung, Bali 80352 [ Peta Lokasi ]
Lokasinya dekat Tempat Wisata di Ubud yang terkenal seperti Istana Tampaksiring, Monkey Forest, Pura Taman Saraswati, Museum Neka, Museum Arma, Air Terjun Tegenungan dll.
Jam Buka Bali Swing Bongkasa
Waktu operasional tempat wisata di Bongkasa Abiansemal Badung Bali ini adalah setiap hari, buka mulai dari jam 08.00 hingga pukul 17.00 WITA.
Nomer Kontak Telepon Bali Swing Bongkasa
Untuk informasi terbaru acara kegiatan, harga tiket masuk dan yang lainnya silahkan hubungi 082144055762
Daya Tarik Wisata Bali Swing Bongkasa
Daya tarik wisata utama dari Bali Swing menawarkan wisata adventure menguji adrenalin, bermian ayunan di 4 buah ayunan dengan ketinggian yang berbeda-beda.
yang menjadi menarik bermain ayunan di Bali Swing ini adalah selain berayun, kita bisa sambil merasakan begitu asri dan sejuknya udara di sana.
Harga Tiket Masuk Bali Swing Bongkasa
Traveler’s, setiap pengunjung yang datang dan mau menjajal wahana permainan ayunan ini, maka Harga Tiket Masuk Bali Swing adalah Mulai $24 atau Rp.315.000/orang.
Objek Wisata Baru di Bali – Taman Inspirasi Mertasari

Taman Inspirasi Mertasari Sanur Bali
Sahabat traveler’s, destinasi Objek Wisata Baru di Bali yang sedang Nge-Hits banyak dikunjungi wisatawan adalah tempat yang bernama Taman Inspirasi.
Alamat & Lokasi Taman Inspirasi Metasari
traveler’s, alamat taman inspirasi ini lokasinya berada di Desa Adat Intaran, Kecamatan Sanur, Kabupaten Badung, Provinsi Bali
Lokasi Taman Inspirasi ini berada di dalam kawasan Pantai Pengembak, dan tidak jauh dengan Pantai Mertasari, sehingga populer juga dengan julukan Taman Inspirasi Mertasari.
Daya Tarik Wisata Taman Inspirasi Mertasari
Traveler’s, daya tarik utama tempat wisata Taman Inspirasi mertasari Bali yang memiliki panjang sekitar 500 meter memanjang dari Pantai timur ke barat.
Taman Inspirasi ini seperti menjadi pembatas, antara areal rawa – rawa yang ditumbuhi hutan bakau di sebelah utara dan lautan di sebelah selatan.
Dari lokasi Taman Inspirasi ini kita dengan jelas bisa melihat pelabuhan benoa dengan deretan kapal – kapalnya yang tengah bersandar serta sore hari bisa melihat sunset.
Fasilitas Wisata Taman Inspirasi Mertasari
traveler’s, sebagai objek wisata baru di bali, untuk kenyamanan pengunjung yang berkunjung ke sana, tersedia fasilitas wisata yang sudah ada,
diantaranya adalah telah tersedia jasa penyewaan kuda serta onta, yang disediakan untuk memfasilitasi pengunjung yang mau jalan- jalan di sana.
Harga Tiket Masuk Taman Inspirasi Mertasari
Traveler’s, Harga Tiket Masuk Taman Inspirasi di Pantai Mertasari Sanur yang dikenakan kepada pengunjungnya adalah Rp.20.000 ( dewasa ) dan Rp.15.000 ( anak – anak ).
Catatan, harga tiket masuk yang terbilang mahal tersebut ternyata sudah termasuk bisa ditukar dengan minuman welcome drink di sebuah restaurant yang ada di sana.
Hidden Canyon Beji Guwang

Ngarai Hidden Beji Guwang Bali
traveler’s, Tempat Wisata Terbaru yang ada di Pulau Bali dan lengsung ngehits banyak dikunjungi wisatawan selanjutnya adalah Hidden Canyon Beji Guwang.
Alamat & Lokasi Hidden Canyon Beji Guwang
traveler’s, alamat Hidden Canyon Beji Guwang lokasinya berada di Jalan Sahadewa, Banjar Wangbung, Guwang, Sukawati, Kabupaten Gianyar, Bali 80582 [ Peta Lokasi ]
Jam Buka Hidden Canyon Beji Guwang
waktu operasional atau jam buka tempat wisata di Sukawati Hidden canyon ini adalah setiap hari, mulai buka dari jam 08.00 – 17.30 WITA.
Daya Tarik Wisata Hidden Canyon Beji Guwang
traveler’s, bagi anda yang mencari Tempat Wisata Petualangan di Bali yang unik, instagramable sekaligus sedang nge-hits saat ini, Hidden Canyon Beji Guwang adalah pilihannya.
Objek wisata Baru di Bali ini menawarkan pesona alam yang masih alami, berupa ngarai yang tersembunyi, dimana berada di balik tebing – tebing tinggi yang mengapit aliran sungai.
yang cukup menantang saat hendak menuju lokasi tempat wisata Hidden Canyon Beji Guwang Bali ini adalah kita akan melewati anak tangga yang curam untuk sampai dasar lembah sungai.
Harga Tiket Masuk Hidden Canyon Beji Guwang
Sahabat traveler’s, untuk saat ini bagi anda yang tertarik masuk ke sini, maka Harga tiket masuk hidden beji guwang sukawati ini adalah Rp.240.000/orang.
Untuk mendapatkan pengalaman petualangan yang sempurna menyusuri setiap keindahan alam di sana, termasuk juga jasa guide untuk maksimal 5 orang peserta.
Nah untuk informasi detil daya tarik dan fasilitas wisata, kemudian peta lokasi dan rute jalan menuju ke sana, silahkan baca reviewnya di sini : Hidden Canyon Beji Guwang
Nah traveler’s, demikianlah informasi seputar Tempat Wisata di Bali Terbaru yang Unik, Murah, Hits, Instagramable di daftar Objek Wisata Baru di Bali. Sampai bertemu di artikel berikutnya ya..